Selasa, 07 Desember 2010

selamat TAHUN BARU 1 MUHARRAM 1432 H

kami keluarga besar IREPA (ikatan remaja pasir) mengucapkan 
selamat TAHUN BARU 1 MUHARRAM 1432 Hijriah

Demi melihat Prilaku kami, kami sendiri tidak mengasihi dan menyayangi diri kami sendiri. kami masih berjalan dalam kegelapan, kami masih membiarkan hati nan kotor yang memimpin kehidupan kami, kami masih membiarkan kezaliman menghias diri, dan kami masih memudahkan lisan berbohong. Lalu, bagaimana mungkin kami ingin mengasihi dan menyayangi sesama?

Mudahkanlah ya Allah di Akhir Tahun Ini dan Awal Tahun ini bagi kami untuk bertobat, tetapkanlah keistiqamahan dalam diri kami, dan biarkan pintu harapan senantiasa terbuka untuk kami dan untuk segenap orang-orang yang berkenan menjadi hamba-Mu.

Rabb, …berilah kekuatan pada diri kami untuk bisa memerhatikan dan memedulikan sesama. Karena kami tahu, jalan keselamatan, khususnya untuk orang-orang seperti kami yang bermandikan dosa dan berpakaian maksiat, adalah dengan banyak-banyak menolong sesama dan banyak-banyak meringankan penderitaan sesama.

Ya Rabb…Engkau yang Maha Kuat berfirman, lewat Nabiyallah Muhammad Rasul-Mu, bahwa siapa saja yang ingin diringankan penderitaannya, hendaknya ia ringankan penderitaan sesama. Siapa saja yang ingin diangkat kesusahannya, angkatlah kesusahan sesama. Dan bahwa siapa saja yang menginginkan pertolongan-Mu, hendaknya ia menolong sesama.

SEMOGA TAHUN INI AKAN LEBIH BAIK DARIPADA TAHUN-TAHUN SEBELUMNYA

by : bacon

Kamis, 18 November 2010

Suasana IDUL ADHA 1431 H bersama IREPA

Semoga kita diberi ketaqwaan seperti ketaqwaan sayyidina Ibrahim AS, keikhlasan seperti keikhalsan sayyidina Ismail AS & kemuliaan seperti kemuliaan Rasulullah SAW.

Selamat Iedul Adha...1431 H









Rabu, 27 Oktober 2010

Gn. Merapi meletus

 Bencana alam silih berganti menghantam bumi pertiwi, masih terngiang dalam pikiran kita pada 2004 lalu Nangroe Aceh Darussalam disapu bersih tsunami. Nyatanya musibah tak sampai disitu, beberapa hari lalu Gunung Merapi meletus dan tsunami menggulung Kepulauan Mentawai.

Lantas apa salah kita? Tokoh spiritual Permadi mengatakan ini akibat ulah manusia yang tidak mendengarkan jeritan rakyat dan tidak pernah mendengarkan pesan-pesan yang disampaikan Tuhan.

“Jeritan rakyat tak pernah didengarkan, rakyat semakin miskin, utang negara ini menumpuk, padahal negeri ini sebenarnya makmur," ujar Permadi kepada okezone di Hotel Red Top Jalan Pecenongan, Jakarta Pusat, Sabtu (29/10/2010) malam.

Bagi orang Jawa, lanjutnya, gunung mempunyai nilai kesakralan, terutama Gunung Kelud, Merapi, Krakatau, dan Semeru. Jika salah satunya meletus diyakini akan tarjadi goro-goro besar. "Mungkin akan terjadi goro-goro besar dibidang ekonomi, pemerintahan, atau politik,"